DKI Jakarta Kini Punya Instalasi Pengolahan Air Mobile

DKI Jakarta Kini Punya Instalasi Pengolahan Air Mobile
DKI Jakarta Kini Punya Instalasi Pengolahan Air Mobile
DKI Jakarta Kini Punya Instalasi Pengolahan Air Mobile
DKI Jakarta Kini Punya Instalasi Pengolahan Air Mobile

Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta sudah melakukan pengadaan satu unit Instalasi Pengolahan Air (IPA) mobile yang saat ini ditempatkan di Stasiun Pompa Sunter Selatan, Jalan Sunter Jaya I, Kelurahan Sunter Jaya, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

IPA mobile merupakan sarana mengolah air baku menjadi air siap minum dengan sistem mobile. Sangat cocok untuk ditempatkan pada daerah rawan air atau daerah bencana. IPA mobile didesain dengan sistem pengolahan lengkap, sebab pada sistem ultra filtrasi dilengkapi ultra violet flash ozon untuk dapat menghasilkan kualitas air siap minum.

Kepala Seksi Pengendalian dan Penyediaan Air Bersih Dinas SDA DKI Jakarta, Glenn Santista mengatakan, IPA mobile merupakan sistem yang berfungsi untuk mengolah air baku menjadi air bersih yang dapat dipindah-pindahkan sesuai lokasi kebutuhan air bersih.

“Pengoperasiannya bisa di mana saja atau dibawa ke daerah-daerah yang membutuhkan di semua wilayah. Tapi, diutamakan di Jakarta Utara dan Jakarta Barat karena kedua wilayah itu masih membutuhkan pasokan air bersih,” kata Glenn, Jumat (28/5).

Baca Juga : Danau di Jakarta Berpotensi jadi Sumber Air Baku?

Menurut Glenn, pengadaan IPA mobile bertujuan mengantisipasi terjadinya krisis dan keterbatasan akses terhadap air bersih saat terjadi bencana seperti banjir maupun kekeringan akibat kemarau berkepanjangan di Jakarta.

Artikel Lainnya  Mobil IPA! Ubah Air Kotor Jadi Siap Minum