Pipa PDAM Bocor, Warga Lakarsantri Keluhkan Kualitas Air

Kebocoran Pipa, Warga Kalideres Alami Krisis Air 4 Hari
Kebocoran Pipa, Warga Kalideres Alami Krisis Air 4 Hari

Pipa PDAM Bocor – Pada Jumat (15/7/2022)  pelanggan air bersih di Kelurahan Lidah Kulon, Kecamatan Lakarsantri, Kota Surabaya kecewa mendapati air keran di rumah mereka mengeluarkan air yang keruh. Permasalahan keruhnya air keran konon disebabkan oleh adanya pipa saluran air yang bocor.

Budi, warga Kelurahan Lidah Kulon, menjumpai air keran yang mengalir di keran kamar mandi rumahnya seperti layaknya kopi. Sementara warga yang lain, Yeni mengatakan bahwa selain airnya keruh, baunya juga tidak sedap.

Pihak PDAM sudah meminta maaf kepada warga terdampak. Keruhnya air keran merupakan akibat dari perbaikan koneksi pipa diameter 500 milimeter di Jalan Raya Bangkingan. Proses pengerjaan membutuhkan waktu sehari, diharapkan besoknya kondisi sir sudah kembali normal.

Baca Juga : Pelajari Apa Saja Penyebab Utama Pencemaran Air!

Menurut keterangan pihak PDAM, bagi warga yang terdampak tidak ada ganti rugi. Namun demikian, pihak PDAM menyediakan air bersih secara gratis. Satu tangki air bersih bisa dimanfaatkan oleh 5-7 keluarga.

Selain di kec. Lakarsantri, adanya proses perbaikan pipa bocor itu juga menyebabkan debit air mengecil atau bahkan tidak keluar sama sekali di Kecamatan Karangpilang dan Kecamatan Tandes.

Jika diperhatikan, gangguan teknis seperti kebocoran pipa ini oleh PDAM masih sering terjadi. Banyak yang bertanya, apakah masalah kebocoran pipa tidak bisa dicegah dengan dilakukan pengecekan rutin di lapangan. 

Melihat kebocoran pipa yang terjadi di Lakarsantri seharusnya menjadi perhatian lebih bagi PDAM, agar kejadian seperti ini tidak terulang lagi.

Artikel Lainnya  Anak-anak di Sumba Tempuh 4 Km Demi Air Bersih