Manfaat Air Putih untuk Tubuh, Bisa Bikin Wajah Glowing!

Manfaat Air Putih untuk Wajah Glowing
Manfaat Air Putih untuk Wajah Glowing

Manfaat air putih diklaim mampu bikin wajah glowing hingga mencegah penuaan dini. Tubuh manusia terdiri atas 60 persen air sehingga membutuhkan air untuk metabolism, siklus pencernaan serta peredaran darah. Kulit memerlukan air untuk menjaga kelembabannya

Namun air juga untuk menjaga kulit tetap sehat, sehingga kulit akan tampak lebih cerah, kencang dan lembab. 

Lalu apa saja manfaat air putih untuk wajah glowing?

  1. Mencegah Penuaan Dini

Mencegah penuaan dini di kulit wajah. Kulit wajah akan tidak terasa kendur dan tidak muncul kerutan dan garis halus pada kulit wajah. Kulit wajah akan tampak lebih sehat dan tidak terlihat tua.

  1. Kulit Wajah Tampak Lebih Bersih

Kulit wajah secara menyeluruh akan tampak lebih sehat dan bersih. Namun pastikan nilai pH yang air seimbang, disarankan adalah di angka 7. Maka kulit akan bersih, baik dalam maupun luar.

Baca Catat! 5 Manfaat Perbanyak Minum Bagi Tubuh Kita

  1. Dapat Mencegah Kulit dari Jerawat

Membuat kulit tidak berjerawat. Biasanya jerawat muncul akibat gaya hidup yang tidak teratur, konsumsi makanan yang tidak sehat dan kurang mengonsumsi air putih.

  1. Membuat Kulit Tidak Kering

Mencegah kulit kehilangan cairan berlebih karena kulit mengandung banyak air berfungsi sebagai pelindung. Maka kulit akan tetap terhidrasi yang dapat menghilangkan kerutan.

  1. Kulit Lebih Tampak Lebih Bercahaya

Kulit wajah yang terhidrasi dapat tampak lebih cerah dan bercahaya.

Namun, untuk menjaga kesehatan tidak cukup dengan minum air putih, kamu juga harus rutin berolahraga dan mengonsumsi buah-buahan.

Artikel Lainnya  Manfaat Air Putih untuk Tingkatkan Sistem Imun Tubuh