Warga Pedusunan di Malang Kembali Krisis Air Bersih

Warga Pedusunan di Malang Kembali Krisis Air Bersih
Warga Pedusunan di Malang Kembali Krisis Air Bersih

Krisis air bersih masih saja terus terjadi, kali ini menimpa warga pedusunan di Kabupaten Malang. Akses untuk mendapat air bersih sangat minim. Hal ini dapat dijumpai di dusun Sumber Gentong Desa Klepu Kabupaten Malang. 

Purwanto (35), salah satu warga Dusun Sumber Gentong, Desa Klepu Kabupaten Malang, mengaku sudah berulang kali meminta kepada pemerintah belum mendapat respon sama sekali.

“Hanya dijanjikan saja kalau ada PAK (Perubahan Anggaran Keuangan) APBD kabupaten Malang mau dianggarkan untuk pembuatan sumur bor. Namun, sampai detik ini tak ada sama sekali realisasinya. Sudah berulang kali dijanjikan saja. Tak hanya Sumbergentong saja, dusun lainnya juga mengalami serupa,” jelas Purwanto, Senin (1/11/21).

Dia juga mengatakan, untuk mendapatkan air bersih, warga harus berjalan beberapa meter untuk mencapai sumber air. Sedihnya, jumlah debit air yang tersedia juga sangat terbatas.

“Warga harus mengantri untuk bisa mendapat air bersih. Tak hanya itu, kalau mau ngantri sampai jam 3 pagi. Soalnya kalau setelah jam 3 pagi air habis, nunggu air naik lagi dan penuh,” ungkapnya dengan getir.

Lambannya tanggapan pemerintah daerah terkait aspirasi warga ini tentu saja mengecewakan. Air bersih adalah salah satu kebutuhan pokok yang harus dipenuhi.

Baca Juga : Jakarta Hingga Pantura Diteror Krisis Air Bersih

Merespon hal tersebut, anggota DPRD Jatim Dwi Hari Cahyono mengaku prihatin atas langkanya air bersih bagi warga dusun Sumber Gentong tersebut.

Artikel Lainnya  Hore! Dalam 2 Tahun, 350 Ribu Sambungan Pipa Air Bersih Akan Terpasang di Jakarta