Kapan Sih Waktu Minum Air Putih Terbaik? Ini Jawabannya..

Kapan Sih Waktu Minum Air Putih Terbaik? Ini Jawabannya..

Waktu Minum Air Putih – Baik haus ataupun tidak, tubuh manusia memerlukan cairan untuk menjalankan fungsinya. Sebab, hampir 60-70 persen tubuh manusia terdiri dari air. 

Cairan minuman itu terdiri dari beberapa jenis. Mulai dari air mineral, air keran, air isotonik, hingga alkali. Semua jenis cairan tersebut dapat membantu untuk memenuhi cairan tubuh. 

Air minum adalah air yang melalui proses pengolahan atau tanpa proses pengolahan yang memenuhi syarat kesehatan dan dapat langsung diminum, menurut Kepmenkes Nomor 907 Tahun 2002.

Air minum yang layak dan aman untuk dikonsumsi, yakni air yang tidak memiliki rasa, bau atau warna, tidak mengandung bakteri, dan tidak mengandung bahan kimia melebihi batas yang diperbolehkan.

Berikut ini beberapa rekomendasi kapan waktu terbaik untuk minum air,

  • Setelah bangun di tidur pagi (1-2 gelas) 
  • Sebelum makan (1 gelas) 
  • Setelah makan (1 gelas) 
  • Sebelum dan setelah olahraga (1 gelas, 30 menit sebelum berolahraga dan cukupi cairan tubuh setelah berolahraga) 
  • Menjelang sore hari (1 gelas, kopi atau teh dapat digunakan sebagai pengganti). Sebelum tidur (1-2 gelas) 

Kebutuhan cairan tiap orang berbeda-beda. Orang dewasa sekitar delapan gelas berukuran 230 ml per hari atau total 2 liter. Namun, ukuran delapan gelas per hari itu tidak mutlak. 

Makanan juga memberikan asupan cairan pada tubuh, yaitu sekitar 20 persen. Cairan dari makanan diperoleh terutama dari buah dan sayur, contohnya bayam dan semangka yang mengandung 90 persen air.

Tips agar cairan tubuh tetap terpenuhi setiap hari. Cobalah untuk membiasakan minum air setiap waktu makan atau saat mengonsumsi camilan.

Sediakan gelas atau botol berisi air minum di meja atau tas yang dibawa saat aktivitas tiap hari. Tambahkan rasa pada air agar terasa lebih enak, misalnya menambahkan irisan buah-buahan.