Jakarta termasuk 11 Kota di Dunia yang Krisis Air Bersih

11 Kota di Dunia yang Krisis Air Bersih
11 Kota di Dunia yang Krisis Air Bersih
11 Kota di Dunia yang Krisis Air Bersih
11 Kota di Dunia yang Krisis Air Bersih

Tahun 2014, PBB melakukan survei terhadap 500 kota besar di dunia. Hasilnya, terdapat 11 kota di dunia yang mengalami krisis air bersih, termasuk Jakarta, Ibu Kota Indonesia.

Menurut prediksi proyeksi PBB yang dilansir BBC, kebutuhan dunia terhadap air bersih akan meningkat 40% pada tahun 2030 mendatang.

Banyak faktor yang mempengaruhi peningkatan ini, seperti perubahan iklim, perilaku manusia, serta pertumbuhan populasi.

Berikut daftar 11 kota di dunia yang diprediksi akan mengalami krisis air bersih berdasarkan survei tersebut: 

  1. Sao Paulo, Brazil

Ibu kota Brazil ini mengalami kelangkaan air bersih pada tahun 2015 silam dengan pasokan air di waduknya hanya mencapai kurang dari 4% dari jumlah penduduk. 

Pada puncak krisis, kota berpenduduk 21,7 juta orang itu hanya memiliki pasokan yang cukup untuk 20 hari. 

Walaupun krisis dinilai sudah berakhir pada 2016, pasokan air kembali kurang dari 15% pada Januari 2017.

  1. Bangalore, India

Pertumbuhan properti di kota ini sangat pesat, tapi tidak diikuti kesiapan di sisi pengelolaan air dan pembuangan limbah. 

Selain itu, jalur pipa airnya sudah tua sehingga separuh air bersihnya terbuang percuma. Danau-danau yang ada di kota itu juga tidak layak minum maupun mandi.

  1. Beijing, Cina

Menurut Bank Dunia, sebuah kota disebut kekurangan air ketika pasokan air bersihnya kurang dari 1.000 meter kubik per orang. 

Pada 2014, masing-masing penduduk Beijing yang jumlahnya 20 juta orang hanya mendapat 145 meter kubik air bersih.

  1. Kairo, Mesir

Sungai Nil yang sempat menjadi sumber peradaban dunia mengalami penyusutan debit air seiring meningkatnya pertanian yang tidak dikelola dengan baik dan pembuangan limbah rumah tangga. 

Baca Juga: Apakah Tanggul Raksasa Bisa Selamatkan DKI dari Banjir?

Artikel Lainnya  Warga Muara Baru: Kami Ingin Punya Air Mengalir

Data WHO menyebutkan, Mesir merupakan salah satu negara berpendapatan rendah dengan tingkat kematian akibat polusi air yang cukup tinggi. 

PBB memperkirakan Kairo akan mengalami krisis air terburuk tahun 2025.