Incubits! Solusi Masalah Air Bersih dan Sanitasi

Incubits! Solusi Masalah Air Bersih dan Sanitasi
Incubits! Solusi Masalah Air Bersih dan Sanitasi
Incubits! Solusi Masalah Air Bersih dan Sanitasi
Incubits! Solusi Masalah Air Bersih dan Sanitasi

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) dan UNICEF meluncurkan Incubits sebagai platform kolaborasi untuk inovasi di bidang air bersih, sanitasi dan higienitas.

Melalui adanya inovasi Incubits diharapkan mampu menghadirkan solusi dalam menghadapi tantangan di bidang air minum, seperti penyediaan akses air minum di daerah sulit atau rawan air.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengapresiasi upaya kerja sama antara UNICEF, ITS dan Kementerian PUPR untuk mendorong percepatan penyediaan akses air minum, sanitasi dan higienitas untuk masyarakat melalui Incubits.

“Saya sangat mendukung Incubits di ITS karena kami juga punya program magister super spesialis di ITS untuk bidang rekayasa pengelolaan dan pengendalian kehilangan air minum,” kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dalam keterangan tertulis, Rabu (15/09/2021). 

Dimoderatori oleh Putri Indonesia Lingkungan 2020 Putu Ayu Saraswati, acara peluncuran Incubits ini mengundang beberapa elemen penting Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Angela Herliani Tanoesoedibjo BA MCom, perwakilan UNICEF Indonesia Maraita Listyasari ST MM, perwakilan UNICEF Debora Comini, serta beberapa stakeholder terkait.

Baca Juga : Bisakah Desalinasi jadi Solusi Atasi Krisis Air Bersih?

Rektor ITS Prof Dr Ir Mochamad Ashari MEng mengatakan bahwa Incubits dibuat guna mendukung pemerintah. Khususnya Kementerian PUPR, dalam menyediakan akses layanan air bersih serta sanitasi sehat sebagai pembangunan berkelanjutan.

Artikel Lainnya  Air Bersih, Sumber Daya yang Perlu Kita Lindungi dari Sekarang